The Chronicle of Narnia adalah cerita fantasi karangan C.S Lewis mengenai dunia bernama Narnia dimana binatang dapat berbicara, sihir adalah hal yang lazim, dan kebaikan berperang melawan kejahatan.yang terdiri atas 7 buku yaitu :
- Sang Singa, Sang Penyihir dan Lemari (1950) atau The Lion, the Witch and the Wardrobe mengisahkan petualangan Peter, Susan, Edmund, dan Lucy Pevensie ke negeri Narnia, di mana mereka, dengan bantuan Aslan sang singa, mengalahkan kejahatan Penyihir Putih.
- Pangeran Caspian (1951) atau Prince Caspian menceritakan kembalinya anak-anak Pevensie ke Narnia untuk mengalahkan penjajah dari Telmar yang mengusir penduduk asli Narnia dan menyerahkan tahtanya kepada yang berhak, Pangeran Caspian X yang tahtanya direbut oleh pamannya yang bernama Miraz.
- Petualangan Dawn Treader (1952) atau The Voyage of the Dawn Treader mengisahkan Lucy dan Edmund Pevensie bersama sepupu mereka, Eustace Scrubb, yang mengarungi laut Narnia bersama Raja Caspian untuk menolong para lord yang diusir oleh Miraz. Mereka akhirnya bertemu Aslan di Ujung Dunia.
- Kuda dan Anak Manusia (1954) atau The Horse and His Boy menceritakan pelarian Shasta dan kuda bernama Bree dari Calormen di selatan ke Narnia dan kemudian mengungkap berbagai fakta yang mengejutkan. Cerita ini berlangsung pada masa anak-anak Pevensie menjadi raja dan ratu Narnia.
- Keponakan Penyihir (1955) atau The Magician’s Nephew menceritakan tentang profesor kirke awal mula penciptaan Narnia oleh Aslan dan bagaimana kejahatan pertama (Jadis sang Penyihir Putih) memasukinya.
- Pertempuran Terakhir (1956) atau The Last Battle menceritakan kembalinya Jill dan Eustace serta akhir dari Narnia dan perkumpulan semuanya , para Raja dan Ratu Narnia
cerita di Novel ini sebenernya bagus banget aku baca keseluruhan, dimana C.S Lewis berhasil memberikan gambaran fantasi dan imajinasi tentang Narnia dengan baik, cuman ada beberapa yang menyayangkan begitu kentalnya unsur agama kristen di cerita ini yang menurut aku sendiri no problem at all. oh ya di Narnia tokoh favorit ku adalah 4 pevensie
List Cerita berdasarkan kronologi
No | Title |
1 | The Magician's Nephew |
2 | The Lion, The Witch, and The Wardrobe |
3 | The Horse and His Boys |
4 | Prince Caspian |
5 | The Voyage of The Dawn Treader |
6 | The Silver Chair |
7 | The Last Battle |