02 Oktober 2010

Parkour - Berpindah Tempat dalam Sekejap

Judulnya bukan berari jurus Goku di Dragon Ball loh, Parkour ini adalah olahraga yang sering disebut PK (eits bukan penjahat kelamin) atau dalam bahasa perancis l'art du déplacement (seni gerak) adalah olahraga yang terkenal banget di Prancis dimana betujuan berpindah tempat dari satu kelainnya dengan efisien dan secepat-cepatnya, Parkour juga melatih otak untuk berpikir dalam menghadapi rintangan apapun.

B13

Parkour ditemukan oleh David Belle terinspirasi dari ayahnya Raymond Belle, seorang tentara Perancis yang akhirnya bergabung dengan pemadam kebakaran militer), Ayahnya lah yang mengenalkan David dengan latihan aral lintang dan metode natural Parkour, semenjak itu deh David mengembangkan skenarionya sendiri dimana Parkour selain mengutamakan kemampuan tubuh juga keindahan dalam gerak (bukan jadi balet loh), dan di Umur 16 Tahun David Belle pun ninggalin sekolah karena jatuh cinta banget sama seni gerak ini. dan sekarang David Belle sukses sebagai founder dan sempat main film di B13 atau Distrik 13, serta juga jadi koreografer parkour di Prince of Persia - The Sands of Time

Parkour berasal dari kata parcours du combatant yang berarti pelatihan halang rintang untuk sesi militer. Kata Parcours “c” diganti menjadi “k” dan “s”nya dipakai untuk menjelaskan filosofi Parkour itu sendiri. “Parkour’s philosophy about efficiency” .

Parkour memiliki nilai positif yang banyak banget selain self-defense, melatih fisik, tapi juga berpengaruh pada behaviour kita seperti terlatihnya sifat optimis, kreatif, dan tidak mudah putus asa untuk bangkit.

Oh ya Parkour sendiri sekarang udah nyebar di seluruh dunia, termasuk di Indonesia dimana udah terdapat komunitas Parkour (agak bingung mau loncat2 dimana ya kalau Indo) ini web nya

I'm happy to see that the parkour generation is ever growing and my father would be proud of you.
 He lit the fire within me to illuminate my own path.
 Now you are the founders for what will follow. 
Be free and no matter what you do with parkour, do it well. 
Goodbye and good training to all of you.
(David Belle)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Variabel : KAMMI dan FH UB (Perspektif Saya) Kaitan Kepentingan

Saya ingin menulis sedikit tentang ketakutan tentang “kepentingan” yang berada di FH UB, ada sebuah statement menarik di ask.fm sesungguhny...